Rekomendasi Kasur Busa Murah Mulai dari 300 Ribuan
Harga adalah salah satu pertimbangan penting ketika hendak membeli kasur busa. Banyak orang ingin membeli kasur busa murah karena perlu menyesuaikan budget namun takut kualitasnya tidak sepadan. Pikiran tersebut tentu wajar, namun Anda tidak perlu lagi khawatir. Harga murah tidak selamanya mencerminkan kualitas yang buruk. Selama cermat dan teliti, Anda tetap bisa menemukan kasur busa yang tepat sesuai kebutuhan.
Kasur busa adalah alternatif kasur yang lembut, ringan, dan nyaman digunakan sehingga dapat membantu meningkatkan kualitas tidur. Untuk membantu Anda menemukan kasur busa murah yang berkualitas, simak artikel ini sampai habis ya!
Ciri-Ciri Kasur Busa Berkualitas
Sebelum mengetahui berbagai rekomendasi kasur busa murah yang tetap terjaga kualitasnya, Anda tentu perlu mengenal ciri-ciri kasur yang baik sendiri itu seperti apa terlebih dahulu.
Busa padat
Seperti namanya, material utama kasur busa adalah busa (foam). Inilah mengapa penting untuk mengetahui kualitas dari busa kasur yang hendak dipilih. Busa yang padat menunjukkan ciri bagus karena akan membantu menopang tubuh dengan lebih nyaman nantinya. Kepadatan busa dapat diukur dari berat kasur. Artinya, semakin berat kasur, maka semakin rapat dan padat partikel busa yang ada di dalamnya.
Busa empuk
Selain kepadatan busa, ciri lain dari kasur busa yang bagus adalah tingkat keempukan dan kelenturan busanya. Faktor ini tentu juga akan berhubungan dengan kenyamanan ketika produk digunakan. Untuk menguji seberapa empuk kasur, Anda bisa menekan-nekan beberapa bagian pada permukaan kasur. Selain itu, semakin cepat permukaan kasur kembali ke bentuk semula, maka semakin bagus pula kualitas kasur.
Busa tebal
Busa yang tebal juga bisa menunjukkan kualitas bagus dari produk kasur busa. Ini karena ketebalannya dapat memberikan kenyamanan ekstra atau memberikan rasa empuk ketika kasur digunakan. Busa tebal juga akan menjaga kasur awet atau tahan lama.
Masa garansi lama
Ciri terakhir yang bisa Anda jadikan acuan untuk menilai kualitas kasur busa yang baik adalah masa garansi yang ditawarkan. Semakin lama jangka waktu garansi yang diberikan, maka semakin berkualitas juga kasur tersebut. Namun, tetap pastikan garansi apa saja yang diberikan agar tetap menguntungkan jika memang terjadi kerusakan.
Baca juga: Rekomendasi Kasur Busa Terbaik, Bantu Tidur Lebih Berkualitas
Rekomendasi Kasur Busa Murah
Memilih kasur yang tepat memang tidak mudah. Oleh karena itu, ada baiknya jika Anda juga memperhatikan merk yang memang sudah memiliki reputasi bagus. Royal Foam adalah merk kasur busa murah atau ramah di kantong yang populer di berbagai kalangan karena tetap mengedepankan kualitas.
Berikut beberapa rekomendasi tipe produk yang bisa Anda pertimbangkan:
1. Kasur Lipat

Rekomendasi yang pertama dan paling murah adalah kasur busa lipat, yakni mulai dari 300 ribuan saja. Jenis satu ini cocok untuk Anda yang ingin lebih praktis atau memiliki ruangan yang tidak terlalu luas. Selain kain penutup yang halus, kasur busa lipat ini juga memiliki busa yang padat dan tebal. Variasi ketebalan busanya adalah 5 cm dan 10 cm, keduanya tentu empuk dan nyaman ketika digunakan.
2. Grand Premiere

Grand Premiere adalah kasur busa murah berikutnya yang berkisar di harga 600 ribuan dengan menawarkan busa super tebal agar tidur menjadi lebih nyaman. Matras ini memiliki tebal busa 20 cm yang sangat empuk dan ideal untuk menopang tubuh ketika digunakan. Tipe kasur ini juga dilengkapi dengan cover penutup berbahan katun sehingga adem dan lembut. Setiap pembelian Grand Premiere telah disertai garansi 5 tahun.
3. Pioneer

Pioneer dari Royal Foam dibanderol dengan kisaran harga lebih tinggi dari dua rekomendasi sebelumnya namun tetap terjangkau, yakni mulai dari 800 ribuan dengan jaminan pemakaian sampai 10 tahun. Menawarkan tingkat keempukan medium, kasur ini cocok digunakan oleh siapa saja. Pioneer memiliki tebal busa 15 cm serta telah dilapisi kain penutup berbahan katun yang tentu tidak akan membuat gerah.
Siap memilih kasur busa murah dan tetap berkualitas? Membeli kasur yang tepat dan cocok untuk Anda dan keluarga tidak harus selalu mahal. Ketahui kebutuhan dan kemampuan membeli, namun tetap pastikan bahwa Anda menyeleksi berbagai alternatif kasur dengan tepat.